Pengaruh Pengunaan Metode Word Play Terhadap Kemampuan Membaca Lancar Dan Menulis Pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar

Authors

  • Fatmawati Fatmawati Prodi Magister Pendidikan Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Masrul Masrul Prodi Magister Pendidikan Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Ramdhan Witarsa Prodi Magister Pendidikan Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Keywords:

Metode Word Play, kemampuan membaca lancar, pembelajaran bahasa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan metode Word Play terhadap kemampuan membaca lancar dan menulis pada siswa kelas IV Sekolah Dasar. Metode Word Play adalah pendekatan pembelajaran yang mengintegrasikan elemen permainan kata, teka-teki, dan aktivitas berbasis kata untuk meningkatkan keterampilan bahasa siswa. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen semu dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian adalah siswa kelas IV di SDN 29 Bantan dengan sampel 17 siswa yang dipilih sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas IV SDN 10 Bantan dengan sampel 17 siswa yang dipilih sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan adalah tes kemampuan membaca lancar dan menulis serta lembar observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode Word Play secara signifikan meningkatkan kemampuan membaca lancar dan menulis siswa. Pada kelas eksperimen skor rata-rata kemampuan membaca lancar siswa meningkat dari 59,41 menjadi 79,71, sementara skor rata-rata kemampuan menulis meningkat dari 54,12 menjadi 82,65. Sedangkan pada kelas kontrol, skor rata-rata kemampuan membaca lancar siswa meningkat dari 67,65 menjadi 76,18, sementara skor rata-rata kemampuan menulis meningkat dari 70,00 menjadi 80,00. Selain itu, siswa menunjukkan peningkatan motivasi belajar dan keterlibatan aktif dalam proses pembelajaran. Kesimpulan dari penelitian ini adalah metode Word Play efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca lancar dan menulis siswa kelas IV SD. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya guru untuk mengadopsi metode pembelajaran yang inovatif dan menyenangkan untuk meningkatkan keterampilan bahasa siswa.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ananda, R., & Banurea, O. K. (2017). Manajemen Sarana Dan Prasarana Pendidikan.

Astuti, S. S. (2020). The Effect Of Using Word Walls Strategy Toward Students’vocabulary Mastery On Descriptive Text At Smp Hayati Dumai. Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Hidayat, T., Kurniawati, R. P., & Marlina, D. (2023). Peran Media Papan Penarikan Akar Pangkat Tiga (PAPA ANGGA) Untuk Meningkatkan Keterampilan Matematika Pada Siswa SD. Prosiding Konferensi Ilmiah Dasar, 4, 938–944.

Johnson, M. W. (2020). Serious With The Wordplay: Battle Rap As A Critical Literacy Site And Model. Journal Of Culture And Values In Education, 3(2), 24–41.

Nugraha, A. C., Bachmid, K. H., Rahmawati, K., Putri, N., Hasanah, A. R. N., & Rahmat, F. A. (2021). Rancang Bangun Media Pembelajaran Berbasis Augmented Reality Untuk Pembelajaran Tematik Kelas 5 Sekolah Dasar. Jurnal Edukasi Elektro, 5(2), 138–147.

Nurfasha, S. R. (2021). Kreativitas Guru Ditengah Keterbatasan Sarana Dan Prasarana Pendidikan.

Smith, H. E. (2018). A Causal-Comparative Analysis Of The Effect Of Reading Instruction On The Reading Achievement Of Third-Grade Students In Title I Elementary Schools.

Sugeris, S. S., Sutisnawati, A., & Nurasiah, I. (2021). Penerapan Metode Scramble Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Cepat Di Kelas Tinggi. Jurnal Cendikia Pendidikan Dasar, 1(1), 43–50.

Wendhie, P. (2014). Implementasi Blended Learning Dalam Pembelajaran Pada Pendidikan Dasar Dan Menengah. Yogyakarta: Widyaiswara LPMP.

Wulandari, C. D., & Maryanti, R. (2022). The Influence Of Angklung Extracurricular In Increasing Love For Sundanese Culture. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(5), 592–597.

Downloads

Published

2024-10-17

How to Cite

Pengaruh Pengunaan Metode Word Play Terhadap Kemampuan Membaca Lancar Dan Menulis Pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. (2024). Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara, 1(5), 6797-6807. https://jicnusantara.com/index.php/jicn/article/view/1153

Similar Articles

91-100 of 570

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>