PENGARUH AKUNTANSI SYARIAH TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI BERBASIS ISLAM
Keywords:
Implementasi Akuntansi Syariah, keputusan investasi, Implementasi Ekonomi IslamAbstract
Artikel ini membahas pengaruh akuntansi syariah terhadap keputusan investasi berbasis Islam. Akuntansi syariah merupakan sistem akuntansi yang berlandaskan prinsip-prinsip Islam, seperti keadilan, transparansi, dan larangan terhadap riba, gharar, serta maysir. Melalui pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian ini mengeksplorasi bagaimana penerapan akuntansi syariah dapat memengaruhi pilihan instrumen investasi yang sesuai dengan syariah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan akuntansi syariah meningkatkan kepercayaan investor dalam pengambilan keputusan investasi, terutama melalui laporan keuangan yang akuntabel dan sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Selain itu, akuntansi syariah membantu meminimalisir risiko spekulatif dan memberikan dasar yang kuat bagi investor Muslim untuk mengambil keputusan yang etis dan tepat. Kesimpulannya, akuntansi syariah memiliki peran penting dalam mendukung pertumbuhan investasi syariah dan ekonomi Islam secara keseluruhan.
Downloads
References
Al-Arif, M. N. R. (2022). Efektivitas bank syariah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Jurnal Ekonomi Islam, 14(2), 123-135.
Antonio, M. S. (2020). Bank Syariah: Dari Teori ke Praktik. Gema Insani Press.
Ascarya. (2021). Akuntansi Syariah: Teori dan Praktik. Jakarta: Rajawali Pers.
Dusuki, A. W., & Abdullah, N. I. (2021). Maqasid al-Shari'ah, maslahah, and corporate social responsibility. The American Journal of Islamic Social Sciences, 34(1), 25-45.
Hameed, S., & Yahya, S. (2019). Principles of Islamic accounting. Journal of Islamic Banking and Finance, 29(3), 20-35.
Haron, S., & Shanmugam, B. (2021). Islamic Banking System: Concepts and Applications. Pelanduk Publications.
Ibrahim, S. H. M., & Yaya, R. (2020). The emerging issues on the objectives and characteristics of Islamic accounting for Islamic business organizations. Malaysian Accounting Review, 14(1), 75-92.
Karim, A. A. (2019). Akuntansi Syariah: Akuntansi Berdasarkan Syariah Islam. Jakarta: Rajawali Pers.
Lewis, M. K. (2020). Islam and accounting. Accounting Forum, 35(2), 103-127.
Rahman, A. R. A. (2022). Islamic microfinance: An ethical alternative to poverty alleviation. Humanomics, 36(4), 284-295.
Zulkifli, N. (2022). Akuntansi dan Keuangan Syariah. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Winna Irafia Pohan, Salsa Bila Nabita, Anis Maulida Putri, Riska Pricilia, Linda Marhelin

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.