Optimalisasi Peran Ekstrakulikuler PAI Sebagai Media Dakwah dalam Meningkatkan Keberagamaan Siswa; Hambatan dan Tantangannya
Keywords:
Optimalisasi, peran ekstrakurikuler PAI, media dakwahAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis optimalisasi peran ekstrakulikuler PAI sebagai media dakwah dalam meningkatkan keberagamaan siswa; hambatan dan tantangannya. Metode yang digunakan adalah studi pustaka (library research), dimana data diperoleh melalui literatur yang relevan dan dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan ekstrakurikuler PAI, seperti pelatihan dakwah, kultum, tadarus dan kegiatan keislaman lainnya, berperan signifikan dalam memberikan pemahaman keagamaan siswa, sehingga mereka lebih memahami makna dan ajaran islam serta mampu mengamalkan pesan Islam secara terstruktur, memperluas wawasan keagamaan, dan meningkatkan kepercayaan dirinya. Faktor keberhasilan dari kegiatan ekstrakurikuler PAI dipengaruhi oleh keseriusan peran guru selaku pembina dan pembimbingnya, dukungan orang tua dan sekolah serta motivasi siswa. Namun, terdapat tantangan seperti keterbatasan waktu, kurangnya fasilitas yang memadai, rendahnya motivasi siswa, kurangnya dukungan dari orang tua, kendala finansial, kurangnya tenaga pendidik yang kompeten, faktor lingkungan dan iklim sekolah. Upaya optimalisasi dapat dilakukan melalui pengembangan program kreatif berbasis teknologi sehingga kegiatan lebih menarik, dukungan orang tua siswa, keterlibatan sekolah selaku pengelola dan integrasi dengan budaya religius sekolah. Temuan ini menggarisbawahi akan pentingnya ekstrakurikuler PAI sebagai sarana strategis untuk membentuk generasi yang memahami makna ajaran islam, membudayakan pengamalannya dan mampu menyampaikan nilai-nilai Islam secara aktif dalam pergaulan sosialnya.
Downloads
References
As’adi, M. (2023). Pengaruh Kesejahteraan Guru Dan Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Guru Pada MTS Nahdlatuth Thullaab Kecamatan Licin. Jurnal Ilmu Pendidikan dan Sosial, 1(4), 374-380.
Arifudin, O. (2022). Optimalisasi kegiatan ekstrakurikuler dalam membina karakter peserta didik. JIIP-Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 5(3), 829-837.
Anton, A., Luthfi, I. A. A., Ilham, F. M., & Maulidan, P. (2024). Kegiatan Ekstrakurikuler Pendidikan Agama Islam Di Sekolah. Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara, 1(5), 8020-8030.
Anton, A., Sulfia, S., & Firdaud, A. (2024). Penerapan Desain Ekstrakurikuler dalam Mengembangkan Keterampilan Siswa. Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara, 1(6), 10600-10608.
Anton, A., Andriyani, A., Nopitasari, D., Herliani, L., & Munggaran, I. (2024). Ragam Aktivitas Pembelajaran Ekstrakurikuler PAI di Sekolah. Jurnal Intelek Dan Cendikiawan Nusantara, 1(6), 9837-9844.
Hasanah, U. (2015). Pengaruh Ekstrakurikuler Keagamaan terhadap Kedisiplinan Siswa di Sekolah. Jurnal Pendidikan Islam, 3(2), 125–135.
Juwono, Hendro&Mar Syahid (2023). Peran Ekstrakurikuler Keagamaan dalam Meningkatkan Kesadaran Beragama Siswa-Siswi Mts Puspa Bangsa Kecamatan Cluring. IHSANIKA : Jurnal Pendidikan Agama Islam, Volume 1 (3), hal 206-215
Laili, A. N. (2023). Upaya Kepala Sekolah dalam Meningkatkan Profesionalisme Guru di MTS Nahdlatul Wathon Kacamatan Licin. Bersatu: Jurnal Pendidikan Bhinneka Tunggal Ika, 1(4), 239-247.
Maulana, A., & Suhartono, S. (2020). Optimalisasi Peran Pendidikan Agama Islam dalam Membentuk Karakter Siswa. Jurnal Pendidikan Karakter, 11(1), 45–60.
Mulyadi, A. (2019). Peran Rohani Islam (Rohis) dalam Meningkatkan Pemahaman Agama Siswa. Jurnal Ilmiah Pendidikan, 6(3), 67–78.
Purnomo, Joko. (2020). Peran Kegiatan Ekstrakurikuler Pendidikan Agama Islam (Pai) Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Aqidah Siswa Smk PGRI 6 Ngawi. Al-MIKRAJ: Indonesian Journal of Islamic Studies and Humanities, Vol. 1 No. 1, 2020
Rahman, F. (2021). Integrasi Ekstrakurikuler PAI dalam Meningkatkan Kompetensi Sosial dan Religius Siswa. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, 12(4), 98–110.
Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Wahyuni, L. (2022). Kegiatan Ekstrakurikuler Berbasis Dakwah sebagai Sarana Peningkatan Kemampuan Berbicara di Depan Umum. Jurnal Dakwah dan Komunikasi, 8(2), 200–212.
Zainuddin, A. (2018). Pengaruh Pembelajaran Agama Islam terhadap Kemampuan Berdakwah Siswa. Jurnal Pendidikan Islam, 5(1), 150–165.
Arifin, Z. (2016). Efektivitas Ekstrakurikuler Rohani Islam dalam Membentuk Kepribadian Islami Siswa. Jurnal Ilmu Pendidikan Islam, 4(2), 50–65.
Suryadi, I. (2019). Strategi Pengembangan Ekstrakurikuler Keagamaan di Sekolah Menengah. Jurnal Pendidikan Agama Islam, 7(3), 190–205.
Nuraini, R. (2021). Pengaruh Kegiatan Dakwah Sekolah terhadap Kemampuan Berkomunikasi Siswa. Jurnal Pendidikan dan Dakwah, 10(1), 110–125.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Anton Anton, Alifia Mawardah, Tania Nursaban, Bunga Sany Fatul Akhir

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.