Keputusan Pembelian Yang Dipengaruhi Oleh Kualitas Produk Dan Citra Merek Dengan Minat  Pembelian Sebagai Variabel Intervening Pada Sabun Kojic Plankton 90 Gram Di Wilayah Tangerang

Authors

  • Rizki Maharani Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pamulang
  • Syafieq Fahlevi Almassawa Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pamulang

Keywords:

Kualitas produk, Citra Merek, Minat Pembelian

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas produk dan citra merek terhadap keputusan pembelian dengan minat pembelian sebagai variabel intervening pada Sabun Kojic Plankton 90 gram di wilayah Tangerang. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yang bersifat asosiatif. Teknik sampling yang digunakan adalah Accidental Sampling. Penelitian ini menggunakan rumus slovin dengan margin of error 5% sebanyak 390 sampel. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan teknik structural Equation Modeling Partial Least Square (SmartPLS). Hasil penelitian ini menunjukkan dari 7 hipotesis diterima yaitu bahwa Citra merek (X2) berpengaruh signifikan terhadap Keputusan pembelian dengan P-Value 0,049 yang lebih kecil dari 0,05 dan nilai F Square 0,043 dengan signifikansi 0,007. Citra merek juga berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian dengan P-Value 0,000 dan nilai F Square 0,092 dengan signifikansi 0,007. Kualitas produk (X1) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan P-Value 0,000 dan nilai F Square 0,077 dengan signifikansi 0,000. Selain itu, kualitas produk juga berpengaruh signifikan terhadap minat pembelian dengan P-Value 0,000. Minat pembelian (Y) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan P-Value 0,077 dan nilai F Square 0,030. Lebih lanjut, baik citra merek maupun kualitas produk melalui minat pembelian terbukti berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, masing-masing dengan nilai korelasi 0,040 dan nilai upsilon v sebesar 0,001 untuk citra merek, serta korelasi 0,040 dan upsilon v 0,000 untuk kualitas produk, keduanya menunjukkan signifikansi di bawah 0,05. Penelitian ini menyimpulkan bahwa citra merek dan kualitas produk, baik langsung maupun melalui minat pembelian, mempengaruhi keputusan pembelian Sabun Kojic Plankton di wilayah Tangerang.

References

Aditria, D., Digdowiseiso, K., & Nurwulandari, A. (2023). Pengaruh Brand Image, E-wom dan Brand Trust Terhadap Keputusan Pembelian Melalui Minat Beli Sebagai Variabel Mediasi di Hits Burger Antasari Jakarta Selatan. Technomedia Journal, 8(1SP), 30–45. https://doi.org/10.33050/tmj.v8i1sp.2001

Akbar, K., Hamdi, H., Kamarudin, L., & Fahruddin, F. (2021). Manajemen POAC pada Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus BDR di SMP Negeri 2 Praya Barat Daya). Jurnal Kependidikan: Jurnal Hasil Penelitian Dan Kajian Kepustakaan Di Bidang Pendidikan, Pengajaran Dan Pembelajaran, 7(1), 167. https://doi.org/10.33394/jk.v7i1.2959

Aliyudin, Y., Chaerunisa, T. U. A., & ... (2024). Pengaruh Mutu Pelayanan, Mutu Produk, dan Harga terhadap Minat Beli Sabun Lifebuoy di Minimarket Dina Jaya Ketanggungan. JECMER: Journal of …, 4(1), 95–108. https://jurnal.eraliterasi.com/index.php/jecmer/article/view/150%0Ahttps://jurnal.eraliterasi.com/index.php/jecmer/article/download/150/142

Anah, E. V. A. (2020). Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Citra Merek Serta Dampaknya Terhadap Keputusan Pembelian Laptop Acer. Jurnal Pemasaran Kompetitif, 06(1), 33–41. http://eprints.umm.ac.id/68457/44/BAB II.pdf

Ariyanto, A. (2023). Manajemen Pemasaran. In Widina Bhakti Persada Bandung.

Ayuniah, P. (2017). Analisis Pengaruh Citra Merek, Kualitas Produk, Iklan, dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Wardah. Jurnal Ekonomi Bisnis, 22(3), 208–219.

Bastian, D. A. (2014). Analisa Pengaruh Citra Merek (Brand Image) dan Kepercayaan Merek (Brand Trust) Terhadap Loyalitas Merek (Brand Loyalty) ADES PT. Ades Alfindo Putra Setia. Jurnal Manajemen Pemasaran Petra, 2(1), 1–9.

Firmansyah, D., & Dede. (2022). Teknik Pengambilan Sampel Umum dalam Metodologi. Jurnal Ilmiah Pendidikan Holistik (JIPH), 1(2), 85–114.

Gemnafle, M., & Batlolona, J. R. (2021). Manajemen Pembelajaran. Jurnal Pendidikan Profesi Guru Indonesia (Jppgi), 1(1), 28–42. https://doi.org/10.30598/jppgivol1issue1page28-42

Hamida, I. A., & Amron. (2020). Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam. Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 4(2), 273–284.

Hanum, Z., & Hidayat, S. (2017). Faktor – faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam keputusan pembelian sepatu merek nike di kota medan. Jurnal Bisnis Administrasi, 06, 37–43.

Haryanto, M. M., & Rudy, D. R. (2020). Manajemen Pemasaran Bank Syariah (Teori dan Praktik). http://repository.iainmadura.ac.id/id/eprint/356%0Ahttp://repository.iainmadura.ac.id/356/5/Manajemen Pemasaran Bank Syariah %28Rudy Haryanto%29 B5.pdf

Hendra Poerwanto. (2000). Mengevaluasi Kualitas Layanan Jasa Dengan Menggunakan Model 4D. Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, 2(2), pp.59-67. http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/man/article/view/15603

Hidayati, N., & Yuliandani, L. (2020). Pengaruh Beauty Vlogger, Citra Merek Dan Label Halal Terhadap Minat Beli Produk Kosmetik Wardah. JSMA (Jurnal Sains Manajemen Dan Akuntansi), 12(1), 65–76. https://doi.org/10.37151/jsma.v12i1.50

Ibrahim, F. E., Djuhartono, T., & Sodik, N. (2021). Pengaruh Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Karyawan Di Pt Lion Superindo. Jurnal Arastirma, 1(2), 316. https://doi.org/10.32493/arastirma.v1i2.12369

Indah Purwaningsih, & Mochammad Munir Rachman. (2020). Pengaruh Kualitas Produk, Citra Merek Dan Wom Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Emina. Journal of Sustainability Bussiness Research (JSBR), 1(1), 369–375. https://doi.org/10.36456/jsbr.v1i1.3010

Izanah, A., & Widiartanto, W. (2020). Pengaruh Bauran Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik Wardah (Studi Pada Mahasiswi Fisip Universitas Diponegoro). Jurnal Ilmu Administrasi Bisnis, 9(3), 259–267. https://doi.org/10.14710/jiab.2020.28076

Karinda, M. V. A., Mananeke, L., & Roring, F. (2018). Pengaruh Strategi Pemasaran dan Inovasi Produk Terhadap Kinerja Pemasaran Produk Indihome PT.Telkom Area Tomohon. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 6(3), 1568–1577.

Lesmana, R., & Ayu, S. D. (2019). Pengaruh Kualitas Produk Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Kosmetik Wardah Pt Paragon Tehnology and Innovation. Jurnal Pemasaran Kompetitif, 2(3), 59. https://doi.org/10.32493/jpkpk.v2i3.2830

Mahmudah, H. (2016). Pengaruh Strategi Operasional Terhadap Volume Penjualan Pada Cv. Akbar. Jurnal Ekbis, 16(2), 6. https://doi.org/10.30736/ekbis.v16i2.69

Mardiana, N. R. (2019). Analisa pengaruh brand ambassador, citra merek dan kualitas produk terhadap minat beli produk kosmetik emina. Jurnal Online Internasional & Nasional, 1–12.

Masnun, S., Makhdalena, M., & Syabrus, H. (2024). Pengaruh Kualitas Produk terhadap Kepuasan Konsumen. JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 7(4), 3736–3740. https://doi.org/10.54371/jiip.v7i4.4280

Ningrum, N. I. P., Oktaviany, V., & Sadikin, A. (2023). Pengaruh Citra Merek Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Kosmetik Merek Maybelline. DEVELOP : Jurnal Ekonomi Pembangunan, 4(1), 46–54. https://doi.org/10.53990/develop.v4i1.195

Permata Sari, D. (2021). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian, Kualitas Produk, Harga Kompetitif, Lokasi (Literature Review Manajemen Pemasaran). Jurnal Ilmu Manajemen Terapan, 2(4), 524–533. https://doi.org/10.31933/jimt.v2i4.463

Prasetiawan, Hermawati, A., & Zulkifli. (2021). Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelia dengan Minat Beli sebagai Variabel Intervening (Studi Pada PT. JAYA KOPRA SEJATI). Conference on Economic and Business Innovation, 1(1), 3–16.

Pratiwi, A. P., Ridwan, H., & Ali, S. (2020). Pengaruh Citra Merek, Kualitas Produk, Harga terhadap Keputusan Pembelian Kosmetik Sariayu. Business Management, Economic, and Accounting National Seminar, 1, 383–398.

Purwati, A., & Cahyanti, M. M. (2022). Pengaruh Brand Ambassador Dan Brand Image Terhadap Minat Beli Yang Berdampak Pada Keputusan Pembelian. IQTISHADUNA: Jurnal Ilmiah Ekonomi Kita, 11(1), 32–46. https://doi.org/10.46367/iqtishaduna.v11i1.526

Sampurno, M. H. dan V. (2015). .Jurnal Manajemen Dan Bisnis Indonesia Vol. 1 No. 2 Desember 2015. Jurnal Manajemen Dan Bisnis Indonesia, 1(2), 143–161.

Sari, S. P. (2020). Hubungan Minat Beli Dengan Keputusan Pembelian Pada Konsumen. Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi, 8(1), 147. https://doi.org/10.30872/psikoborneo.v8i1.4870

Seinuri, S., Sari, L. P., & Praja, Y. (2023). Pengaruh Kualitas Produk Dan Promosi Terhadap Keputusan Pembelian Dengan Kepercayaan Konsumen Sebagai Variabel Intervening Pada Toko Surya Abadi Vapestore Di Situbondo. Jurnal Mahasiswa Entrepreneurship (JME), 2(6), 1318. https://doi.org/10.36841/jme.v2i6.3550

Subagiyo, R., & Syaichoni, A. (2023). Pelatihan Menggunakan SmartPLS 3.0 untuk Pengujian Hipotesis bagi Mahasiswa Ekonomi Syariah. Ahmad Dahlan Mengabdi, 2(1), 24–31. https://doi.org/10.58906/abadi.v2i1.92

Sulistiyowati, W. (2017). Buku Ajar Statistika Dasar. Buku Ajar Statistika Dasar, 14(1), 15–31. https://doi.org/10.21070/2017/978-979-3401-73-7

Terhadap, P., & Kerja, P. (2012). Pendahuluan Kerangka Teori. III(29), 175–185.

Downloads

Published

2025-02-28